Lompat ke isi

Thibaut V dari Blois

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Infobox orangThibaut V dari Blois

Edit nilai pada Wikidata
Nama dalam bahasa asli(fr) Thibaut V de Blois Edit nilai pada Wikidata
Biografi
Kelahiran1130 (Kalender Masehi Gregorius) Edit nilai pada Wikidata
Kematian20 Januari 1191 (Kalender Masehi Gregorius) Edit nilai pada Wikidata (60/61 tahun)
Akko Edit nilai pada Wikidata
Tempat pemakamanKatedral Pontigny Galat: Kedua parameter tahun harus terisi! Edit nilai pada Wikidata
Kegiatan
Pekerjaanaristokrat Edit nilai pada Wikidata
KonflikSiege of Vendôme (en) Terjemahkan Edit nilai pada Wikidata
Lain-lain
Gelar bangsawanCount (en) Terjemahkan Galat: Kedua parameter tahun harus terisi! Edit nilai pada Wikidata
KeluargaWangsa Blois Edit nilai pada Wikidata
Pasangan nikahAlice of France (en) Terjemahkan (1164 (Kalender Masehi Gregorius)–) Edit nilai pada Wikidata
AnakLouis I dari Blois, daughter de Blois (en) Terjemahkan, Isabelle of Blois (en) Terjemahkan, Marguerite dari Blois, Marie de Blois (en) Terjemahkan Edit nilai pada Wikidata
Orang tuaThibaut II, Pangeran Champagne Edit nilai pada WikidataMatilda of Carinthia (en) Terjemahkan Edit nilai pada Wikidata
SaudaraStephen I of Sancerre (en) Terjemahkan, Henri I dari Champagne, Guillaume aux Blanches Mains (en) Terjemahkan, Adèle dari Champagne, Marie of Champagne (en) Terjemahkan, Agnes of Blois (en) Terjemahkan dan Matilda of Champagne (en) Terjemahkan Edit nilai pada Wikidata

[[Berkas: Edit nilai pada Wikidata|100px|alt= Lambang kebesaran Thibaut V dari Blois]]


Thibaut V dari Blois (wafat 20 Januari 1191), juga dikenal sebagai Thibaut yang Baik (Prancis: Thibaut le Bon), merupakan seorang Comte Blois dari tahun 1151 sampai 1191. Ia adalah putra Thibaut II dari Champagne dan Mathilde dari Kärnten. Meskipun ia hanya putra kedua, Thibaut menjadi ahli waris Blois (termasuk Chartres), ketika kakandanya, Henri mendapatkan Provinsi Champagne yang lebih penting.

Ia pertama-tama menikahi Sybille dari Chateaurenault, yang membuatnya menjadi Maharaja Chateaurenault. Kemudian ia menikahi Alix dari Prancis (1150-1195), putri Louis VII dari Prancis dan istri pertamanya Aliénor dari Aquitaine.

Menurut berbagai sumber Yahudi pada abad pertengahan, pada tahun 1171 Thibaut bertanggung jawab untuk merancang fitnah berdarah pertama di kontinental Eropa. Sebagai hasil dari sidang yang disponsori gereja, 30 atau 31 orang anggota komunitas Yahudi dibakar hidup-hidup di atas tiang [1].

Thibaut tinggal di Chartres dan merenovasi dinding kota tersebut. Setelah bergabung dengan saudaranya Henri dan sejumlah bangsawan lain menentang raja muda Philippe II, ia berdamai dengan raja dan mendukungnya di Perang Salib Ketiga. Ia tiba pada musim panas tahun 1190 di Tanah Suci dan wafat pada tanggal 20 Januari 1191, di dalam Pengepungan Acre.

Thibaut dan Alix memiliki tujuh orang anak:

  1. Thibaut, mati muda
  2. Philippe, mati muda
  3. Henri, mati muda
  4. Louis I (wafat 1205)
  5. Alix, Kepala Biarawati Fontevrault
  6. Marguerite, menikah dengan Gautier II dari Avesnes, kemudian Comtesse Blois
  7. Isabelle (wafat 1248), kepada siapa keponakannya Thibaut VI dari Blois meninggalkan Provinsi Chartres (terasing dari Blois) dan kedudukan Maharaja Chateaurenault.

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]
Didahului oleh:
Thibaut IV
Comte Blois
1151–1191
Diteruskan oleh:
Louis I