Lompat ke isi

OLiS

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.

OLiS (Oficjalna Lista Sprzedaży atau dalam bahasa Indonesia: Tangga Penjualan Resmi) adalah tangga musik resmi berisi peringkat album terlaris di Polandia. Tangga musik ini telah diterbitkan sejak 23 Oktober 2000 oleh ZPAV.[1]

Tangga musik ini dibuat berdasarkan data penjualan dari toko gerai ritel terbesar di Polandia: Empik, Real, Media Markt, dan Saturn, dua toko online terbesar di Polandia: Merlin.pl dan Alkopoligamia.com, dan toko independen. Taylor Nelson Sofres kemudian mengumpulkan dan menyusun informasi mengenai penjualan tersebut.[2]

Referensi

  1. ^ Jacek Cieślak. "Dziesięć lat polskiej listy przebojów OLiS" (dalam bahasa Polski). rp.pl. Diakses tanggal 23 Desember 2015. 
  2. ^ "Jak powstaje OLiS". bestsellery.zpav.pl (dalam bahasa Polski). Diakses tanggal 23 Desember 2015. 

Pranala luar